Umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan? - Guru Santai

Umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan?

Jawaban Pertanyaan Umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan?  - Pertanyaan ini terdapat dalam Cerita Reflektif Modul 3 Penggunaan Hasil Asesmen dalam Pelatihan Mandiri Asesmen SMP SMA SMK Paket B dan C.

Umpan balik yang dimaksud dapat dikategorikan menjadi dua yakni dilakukan secara tertulis (tidak langsung) maupun dilakukan secara lisan atau verbal (langsung).


Umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan?


Referensi Jawaban :

Umpan balik yang saya lakukan yakni memberikan apresiasi kepada peserta didik dalam proses pembelajaran, mulai dari sikap dan perilaku, tugas yang dikerjakan, hingga kinerja seperti presentasi yang dilakukan saat proses pembelajaran.

Pemberian umpan balik secara tertulis dari guru bisa berupa pemberian nilai. memberi umpan balik berupa kesediaan mengoreksi seluruh hasil tes evaluasi dan PR siswa.

Pemberian umpan balik yang dilakukan secara verbal atau lisan (langsung) bisa berupa apresiasi dan tanggapan langsung dari guru saat proses belajar mengajar. 

Selain itu diharapkan bisa memberi motivasi, penghargaan, dan membantu mengembangkan tingkat percaya diri siswa. Misalnya siswa yang berani menjawab dan menyampaikan pendapat di berikan umpan balik berupa tepuk tangan atau uplause.

jawaban pertanyaan umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan ini ditulis sebagai referensi dan alternatif jawaban para guru yang tengah mengikuti pelatihan di platform guru.kemdikbud.go.id.

Kumpulan Soal dan Jawaban Lengkap Pelatihan Mandiri Implementasi Kurikulum Merdeka pada Platform Merdeka Mengajar Dapat Bapak / Ibu lihat dengan cara klik gambar berikut ini :

 


Demikian beberapa hal yang bisa Guru Santai sampaikan semoga bermanfaat dan membantu. Ikuti terus Guru Santai dengan cara follow untuk mendapatkan informasi seputar pendidikan menarik lainnya.

0 Response to "Umpan balik seperti apa yang pernah Ibu dan Bapak Guru lakukan?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel