Kurikulum Merdeka - Guru Santai

Kurikulum Merdeka

Apa itu Kurikulum Merdeka - Merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik.

Projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah. Projek tersebut tidak diarahkan untuk mencapai target capaian pembelajaran tertentu, sehingga tidak terikat pada konten mata pelajaran.



Kerangka Kurikulum Merdeka


Sebelum mengetahui capaian pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka, alangkah baiknya jika Anda mengetahui apa saja kerangka Kurikulum Merdeka yang akan diterapkan oleh sekolah-sekolah di Indonesia.

Kurikulum ini pertama akan diterapkan di sekolah penggerak. Beberapa pedoman yang sudah disiapkan oleh pemerintah adalah sebagai berikut.

Profil Pelajar Pancasila. Ini merupakan pencapaian kompetensi dan karakter yang ada pada enam dimensi dengan tujuan untuk menuntun arah yang memandu kebijakan serta pembaruan dalam sistem pendidikan Indonesia, termasuk pembelajaran dan asesmen.

Struktur kurikulum Merdeka Ini merupakan jabaran mata pelajaran serta alokasi jam pembelajaran yang akan dilaksanakan oleh sekolah.

Capaian pembelajaran atau CP. Kompetensi atau karakter siswa yang harus dimiliki atau dicapai setelah menyelesaikan pembelajaran berdasarkan kurun waktu tertentu.

Prinsip pembelajaran serta asesmen. Pedoman ini berisi pedoman nilai yang mendasari desain pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka.

Selain ada kerangka Kurikulum Merdeka, ada pula komponen yang membentuk kurikulum ini yang harus dipahami agar kegiatan pembelajaran berjalan optimal.

1. Capaian Pembelajaran


Dalam kegiatan pembelajaran pasti ada capaian yang harus dicapai oleh siswa. Capaian dalam kurikulum sebelumnya dinamakan kompetensi inti (KI) dan kompetensi dasar (KD). Namun, dalam Kurikulum Merdeka dinamakan capaian pembelajaran. Capaian pembelajaran berisikan kompetensi serta lingkup materi yang disusun secara komprehensif berbentuk narasi.

2. Tujuan Pembelajaran


Tujuan pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka, yaitu kompetensi yang harus dicapai oleh siswa. Tujuan pembelajaran ini bisa dilaksanakan di satu atau lebih kegiatan.

3. Alur Tujuan Pembelajaran


Dalam Kurikulum Merdeka terdapat alur tujuan pembelajaran, yaitu rangkaian tujuan pembelajaran yang disusun sistematis serta logis dan didesain sesuai dengan urutan pembelajaran sejak awal sampai akhir fase.

Pelatihan Mandiri Implementasi Kurikulum Merdeka pada Platform Merdeka Mengajar Dapat Bapak / Ibu lihat dengan cara klik gambar berikut ini :

 


Demikian informasi yang bisa Guru Santai bagikan, jangan lupa Follow agar dapat informasi terbaru seputar Dunia Pendidikan. Semoga informasi diatas bermanfaat.

0 Response to "Kurikulum Merdeka "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel