Cara membuat naskah pidato
Rangkuman materi Bahasa Indonesia Kelas 6 SD Mi Semester 1 dan Semester 2 - untuk adik adik yang ingin mempelajari materi bahasa Indonesia secara ringkas kali ini Guru Santai bagikan rangkumannya
Menyusun Naskah Pidato
Pidato atau orasi adalah pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak. Yang harus diperhatikan saat berpidato adalah :
- Lafal (pengucapan kata atau kalimat), harus jelas
- Intonasi ( tekanan dalam setiap kalimat), harus tepat.
- Sikap, harus sopan dan tidak kaku.
Ada beberapa cara berpidato
- Pidato dengan membaca naskah
- Pidato tanpa naskah
- Pidato dengan membawa kerangka pidato dan mengembangkannya saat berpidato
Menyusun Kerangka Pidato
Hal yang harus dilakukan sebelum menyusun kerangka pidato :
- Menentukan tema
- Mengetahui untuk siapa pidato itu akan disampaikan
- Menentukan pokok-pokok apa saja yang akan disampaikan
Pokok-pokok yang disampaikan dalam pidato meliputi :
1. Pembukaan Bagian pembukaan berisi kata pengantar atau salam pembuka.
Kata pengantar berisi tentang :
- Khotbah
- Sapaan kepada peserta dengan salam hormat
- Memanjatkan rasa syukur kepada Tuhan
- Shalawat dan salam atas Rasulullah
2. Isi Bagian isi berisi tentang hal-hal pokok yang akan disampaikan, dapat berupa informasi, alasan, hiburan, pengaruh dan pengetahuan.
3 Penutup Bagian penutup berisi tentang :
- Ucapan terima kasih atas segala perhatian
- Ucapan maaf bila ada kesalahan kata dalam berpidato
- Ucapan kalimat penutup
- Salam penutup
Halaman :
Demikian beberapa hal yang bisa Guru Santai sampaikan semoga bermanfaat dan membantu. Ikuti terus Guru Santai untuk mendapatkan informasi seputar pendidikan menarik lainnya.
0 Response to "Cara membuat naskah pidato "
Post a Comment