Model dan Layanan Bimbingan Konseling Kurikulum Merdeka - Guru Santai

Model dan Layanan Bimbingan Konseling Kurikulum Merdeka

Unduh Model dan Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD, SMP, SMA, SMK Kurikulum Merdeka -  Bimbingan dan Konseling (BK) merupakan komponen integral sistem pendidikan pada setiap satuan pendidikan, yang berupaya memfasilitasi dan memandirikan pesertadidik agar mencapai perkembangan yang utuh dan optimal.

Sebagai komponen integral, wilayah bimbingan dan konseling yang memandirikan secara terpadu bersinergi dengan wilayah layanan administrasi dan manajemen, serta wilayah kurikulum dan pembelajaran yang mendidik.

Pribadi mandiri yang dimaksud adalah pribadi yang mampu mengendalikan diri dengan baik serta merespon kebutuhan lingkungan dengan tepat. Peserta didik pada akhirnya diharapkan mampu mencapai kesejahteraan dalam hidupnya (wellbeing).



Peran bimbingan dan konseling saat ini dipandang semakin penting manakala dikaitkan
dengan tantangan kehidupan masyarakat yang semakin kompleks.

Eksistensi bimbingan dan konseling dapat dilihat dari capaian layanan bimbingan dan konseling (CLBK) dengan upaya mewujudkan kesejahteraan hidup (wellbeing), profil pelajar Pancasila dan penguatan pendidikan karakter peserta didik.

Pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling pada setiap jenjang memiliki arah dan tujuan sesuai tugas perkembangan konseli yang dirumuskan dalam bentuk standar kompetensi kemandirian peserta didik (SKKPD). 

Dalam SKKPD terdapat 11 aspek perkembangan yaitu :
  • (1) landasan hidup religius,
  • (2) landasan perilaku etis,
  • (3) kematangan emosi, 
  • (4) kematangan intelektual, 
  • (5) kesadaran tanggung jawab sosial,
  • (6) kesadaran gender, 
  • (7) pengembangan diri, 
  • (8) perilaku kewirausahaan
  • (kemandirian perilaku ekonomis), 
  • (9) wawasan dan kesiapan karier, 
  • (10) kematangan hubungan dengan teman sebaya, dan 
  • (11) kesiapan diri untuk menikah dan berkeluarga (Departemen Pendidikan Nasional, 2007).
Model layanan bimbingan dan konseling yang sepenuhnya menstimulasi perkembangan kompetensi dan karakter secara holistik, yang dapat dilaksanakan melalui proses pelayanan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, dan memotivasi peserta didik dalam berdinamika berpikir, merasa, bersikap, bertindak, dan bertanggung jawab. 

Program bimbingan dan konseling yang disusun harus mewadahi seluruh kegiatan layanan untuk diberikan kepada peserta didik dalam rangka menyelesaikan tahap capaian layanan dalam rangka menyelesaikan tugas perkembangan sesuai jenjang usianya.

Download Model Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD SMP SMA SMK 


Demikian informasi yang bisa Guru Santai bagikan, jangan lupa Follow agar dapat informasi terbaru seputar Dunia Pendidikan. Semoga informasi diatas bermanfaat.

0 Response to "Model dan Layanan Bimbingan Konseling Kurikulum Merdeka "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel