Model dan Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD Kurikulum Merdeka - Guru Santai

Model dan Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD Kurikulum Merdeka

Unduh Model dan Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD, SMP, SMA, SMK Kurikulum Merdeka - Permasalahan yang ada saat ini di dunia pendidikan, seperti intoleransi, perundungan  (bullying), dan kekerasan seksual telah banyak terjadi. Konsep diri, kepercayaan diri, harga diri, dan pertumbuhan emosi peserta didik dapat berubah menjadi negatif. Selain itu, potensi dan prestasi yang dimiliki peserta didik juga tidak berkembang dengan baik. Akibatnya, perkembangan peserta didik dapat terhambat sebagai proses menggapai cita-cita di masa depan. 



Pada umumnya peserta didik di pendidikan sekolah dasar, mulai mengembangkan  konsep diri, rasa harga diri, dan kepercayaan diri yang menjadi bekal bagi mereka untuk lebih  mengembangkan potensi yang dimiliki.

Bimbingan dan konseling dibutuhkan oleh semua anak dalam proses perkembangan berfokus pada bagaimana anak belajar dan pada proses mendorong perkembangan. Konselor dan guru berperan membantu siswa untuk belajar dan terlibat dalam proses pembelajaran.

Setiap fase perkembangan peserta didik memiliki capaian layanannya tersendiri. Model Inspiratif Layanan BK di SD akan memberikan jawaban bagaimana mencapai layanan pada setiap fase perkembangan peserta didik. Pencapaian layanan pada setiap fase ini diharapkan dapat berdampak positif kepada peserta didik, baik secara akademis, maupun kemampuan non akademisnya.

Download Model Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD Kurikulum Merdeka 



Demikian informasi yang bisa Guru Santai bagikan, jangan lupa Follow agar dapat informasi terbaru seputar Dunia Pendidikan. Semoga informasi diatas bermanfaat.

0 Response to "Model dan Layanan Bimbingan Konseling Jenjang SD Kurikulum Merdeka "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel